
BERBAGI PENGALAMAN TAHAPAN TEKNIS PEMILU DAN PEMILIHAN BERSAMA 545 KPU DAERAH SELURUH INDONESIA
Rabu, 30 Juli 2025, Pukul 13.00 WIB KPU RI menyelenggarakan kegiatan berbagi pengalaman secara hybrid (luring dan daring). Pelaksanaan kegiatan secara Luring berlokasi di KPU Provinsi Bali dengan peserta yang hadir offline adalah Divisi Teknis Penyelenggaraan Tingkat Provinsi, sedangkan peserta daring (online) di ikuti oleh Divisi Teknis Penyelenggaraan dan Subag Teknis KPU Kabupaten/kota. Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU RI, Idham Holik membuka Kegiatan dengan menyampaikan 4 harapan, pertama memperoleh berbagai pengalaman dari setiap tahapan; kedua, memperoleh bahan evaluasi yang lebih mendalam; ketiga, diolah menjadi bahan usulan dalam revisi Undang-undang dan Keempat, meningkatkan pengetahuan kolektif dan pengayaan terhadap pelaksanaan teknis pemilu/pemilihan. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dengan agenda utama menyimak aktif pemaparan 38 kabupaten/kota terpilih tentang pengalaman mitigasi dan terobosan dalam pemilu atau pemilihan serentak tahun 2024.