Berita KPU BANTUL

PENYERAHAN BERITA ACARA PENELITIAN PERSYARATAN PERBAIKAN KEPADA PASLON PILKADA BANTUL 2024

Jumat, 13  September 2024, Pukul 09.30 WIB KPU Bantul menyelenggarakan  Rapat koordinasi dengan Petugas Penghubung Paslon untuk menyerahkan Berita Acara penelitian Persyaratan  Adminitrasi Hasil Perbaikan Pasangan Calon.  Hadir dalam kegiatan tersebut,  Ketua Divis Teknis Penyelenggaraan, Ketua Divisi Sosdiklih Parmas SDM KPU Bantul, Bawaslu Bantul, Skretaris KPU DIY didampingi Sekretaris  KPU Bantul  dan Petugas Penghubung tiga paslon serta Kepala Bagian Tata Pemerintahan Pemda Bantul.

Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Bantul, Mestri Widodo  memimpin Rakor tersebut dan menyampaikan rencana agenda tahapan pencalonan dan kegiatan Dana Kampanye. Agenda tahapan pencalonan terkait penyesuaian kegiatan pengundian dan penetapan nomot urut dengan SD KPU Nomor 2045 Tahun 2024 tentang Standar Pelaksanaan Operasional Pengundian Nomor Urut, tertanggal 11 September 2024; sedangkan kegiatan dana kampanye terkait persiapan pembukaan Rekening Khusus Dana Kampanye (RKDK) dan Penyampaian Laporan Awal Dana Kampanye (LADK) yang harus dilaksanakan sebelum masa kampanye dimulai di tanggal 25 September 2024.

 

Rangkaian kegiatan dua agenda tahapan pencalonan dan kegiatan dana kampanye diminggu ketiga s/d keempat bulan September 2024, sebagai berikut:

  1. Rabu, 18 September 2024 : Rakor Tentang Pembatasan dana Kampanye dan Bimbingan Teknis Dana Kampanye (penyampaian permohonan pengantar pembukaan RKDK);
  2. Kamis, 19 September 2024: Layanan Helpdesk Dana Kampanye untuk pembukaan RKDK dan Pelaporan LADK;
  3. Jumat, 20 September 2024: Rakor Pemantapan Kegiatan Pleno Terbuka  Pengundian dan Penetapan Nomor urut Paslon;
  4. Minggu, 22 September 2024: Rapat Pleno Tertutup Penetapan Pasangan Calon
  5. Senin, 23 September 2024: Rapat Pelno Terbuka Pengundian dan penetapan nomor urut paslon;
  6. Selasa, 24 September 2024 : Penyerahan LADK Paslon  melalui aplikasi SIKADEKA

Agenda utama kegiatan Rakor ini, menyerahkan Berita Acara Penelitian Persyaratan  Adminitrasi Hasil Perbaikan Pasangan Calon yang penomorannya sesuai dengan urutan penyerahan dokumen perbaikan:

  1. BA Nomor 128/2024 diberikan kepada Heri dan Fitra petugas Penghubung Paslon a.n Untoro- Wahyudi;
  2. BA Nomor 129 /2024 diberikan kepada Adiep dan Samuel petugas Penghubung Paslon a.n Joko-Rony;
  3. BA Nomor 130/2024 diberikan kepada Syafiq dan Patra petugas Penghubung Paslon a.n Halim -Aris.

Semua Berita Acara yang diserahkan oleh KPU Bantul dituangkan dalam Form Model.BA.PENELITIAN.PERSYARATAN.PERBAIKAN.KWK menerangkan bahwa hasil penelitian Persyaratan Administrasi tiap calon dinyatakan MEMENUHI SYARAT. Selanjutnya KPU Bantul akan mengumumkan BA dan Visi Misi Program Pasangan Calon di laman KPU Bantul: https://kab-bantul.kpu.go.id/berita/baca/8153/pengumuman-kpu-kabupaten-bantul-nomor-10pl022-pu340222024 dan media cetak untuk mendapatkan masukan dan tanggapan Masyarakat perihal keabsahan dokumen syarat calon selama 4 hari pada tanggal 15 s/d 18 September 2024. (MW)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 551 kali