Berita KPU BANTUL

KOORDINASI PERSIAPAN SIMULASI TUNGSURA PILKADA BANTUL TAHUN 2024 BERSAMA PPK BAMBANGLIPURO

Kamis , 3 Oktober  2024, Pukul 14.00 WIB  KPU Bantul melaksanakan koordinasi persiapan Simulasi Pemungutan dan penghitungan suara (Tungsura) Pilkada Bantul Tahun 2024 dengan Panitia Pemilihan Kecamatan  yang akan menjadi lokasi kegiatan simulasi. Hadir dalam kegiatan tersebut, Pak Edi (Ketua), Arum, Ari, Willy dan Muftihah (Anggota)  PPK Bambanglipuro. Acara dipandu oleh Kadiv Teknis Penyelenggaraan KPU Bantul, Mestri Widodo dan didampingi oleh Pak Martupon (Staff Subag Teknis) serta Mas Bagus (Staff Subag Kul).

Mestri Widodo menyampaikan Gambaran umum persiapan kegiatan simulasi tungsura, antara lain

  1. Waktu pelaksanaan simulasi direncanakan pada hari Sabtu, 19 Oktober 2024 di Desa Mulyodadi Kecamatan Bambanglipuro;
  2. Senin, 7 Oktober 2024, akan melaksanakan  audiensi dengan Panewu Bambanglipuro dan Lurah Mulyodadi;
  3. Persiapan perlengkapan tungsura akan disiapkan oleh KPU Bantul berpedoman pada PKPU No 12/2024, KPT KPU No 1303/2024, KPT KPU No 1337/2024 dan KPT KPU No 1369/2024 tentang logistic pemungutan dan penghitungan suara;
  4. Pembagian peran dan persiapan teknis yang perlu dilakukan  untuk memobilisasi pemilih dan membimtek KPPS;

Koordinasi dan komunikasi intensif akan dilakukan untuk proses persiapan simulasi tungsura, dengan PPK dan PPS se Kabupaten Bantul, stakeholder yang menguatkan Tahapan Pilkada Bantul Tahun 2024 termasuk pihak pengamanan. Rencana jadwal kegiatan koordinasi, sebagai berikut:

  1. Kamis, 3 Oktober Pukul 14.00 WIB : Rakor bersama PPK Bambanglipuro;
  2. Jumat, 4 Oktober Pukul 09.00 WIB : Rakor intenalisasi KPU dan Bawaslu Bantul;
  3. Jumat, 4 Oktober pukul 13.30 WIB: Rakor  Bersama PPK se Bantul;
  4. Senin, 7 Oktober Pukul 09.00 WIB : Audiensi dengan Panewu Bambanglipuro dan Lurah Mulyodadi;
  5. Selasa, 8 Oktober Pukul 13.00 WIB : Rakor Pengamanan;
  6. Kamis, 10 Oktober Pukul 13.00 WIB : Survey Lay out di lokasi simulasi;
  7. Jumat,11 Oktober Pukul 13.30 WIB: Rakor Pemantapan bersaam PPK se Bantul;
  8. Senin, 14 Oktober Pukul 15.30 WIB : Bimtek PPK dan PPS Se Kapanewon Bambanglipuro dan KPPS dilokasi simulasi;
  9. Selasa, 15 Oktober Pukul 19.30 WIB : Sosialisasi kepada perwakilan pemilih dan KPPS dikalurahan Mulyodadi;
  10. Jumat, 18 Oktober 2024 Pukul 19.30 WIB: Gladi Bersih di lokasi Simulasi;

Rakor diakhiri Pukul 15.15 WIB, Kadiv Teknis Penyelenggaraan KPU Bantul  menegaskan bahwa bidang Teknis PPK menjadi aktor utama setiap proses simulasi pemungutan dan penghitungan suara di hari Sabtu,  19 Oktober 2024 di Desa Mulyodadi Bambanglipuro. (MW)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 885 kali