Berita KPU BANTUL

BUPATI LAUNCHING PEMILOS SERENTAK SMA/SMK/MA/SMP/MTs

Bupati Bantul Drs. H. Abdul Halim Muslih menjadi Pembina dalam apel pemilihan ketua OSIS (Pemilos) pada hari Senin (4/9). Kegiatan yang digagas oleh KPU Kabupaten Bantul bersama Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Bantul ini bertempat di SMAN 2 Bantul.

Dalam sambutannya Bupati menegaskan bahwa pemilos merupakan pengejawantahan kedaulatan siswa dalam memilih calon Ketua OSIS. Hal ini tercermin dalam penggunaan hak pilih secara bebas tanpa paksaan dari pihak manapun. Pemilos juga bisa dijadikan sarana pembentukan karakter tanggung jawab, kejujuran,dan  keadilan. “Tugas sebagai penyelenggara Pemilos sebagai sarana pembentukan karakter terutama dalam hal tanggung jawab, kejujuran,dan  keadilan” tandasnya.

Pemilos serentak tingkat SMA/SMK/MA/SMP/MTs se-Kabupaten Bantul dilaksanakan pada tanggal 4 s.d 7 September 2023. Diikuti 217 sekolah dengan jumlah total 66.538 siswa.

            Selain Bupati, apel juga dihadiri oleh KPU DIY, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Bakesbangpol, Kepala Disdikpora, Kepala Disdukcapil, Plt Ketua, Anggota dan Sekretaris KPU Bantul, Kepala Kemenag Bantul, Kepala Balai Dikmen, Diskominfo, Bagian Tapem, Humas protokol dan Bawaslu.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 147 kali